Rabu, Januari 01, 2014

Karakteristik Penelitian Tindakan Kelas (PTK)

Classroom Action Research atau lazimnya disebut dengan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) merupakan suatu penelitian yang dilakukan oleh pendidik sesuai dengan bidang yang ditekuninya. PTK yang dilakukan oleh guru dapat menjadikan guru sebagai peneliti atau sebagai subjek penelitian. PTK biasanya dilakukan dalam jangka waktu tertentu secara kontinu untuk memperoleh data yang diperlukan dan dalam pelaksanaannya berupa siklus - siklus. PTK yang dilakukan tidak berorientasi pada hasil penelitian yang dicapai, namun lebih menekankan pada proses penelitian. Dalam PTK tidak bertujuan untuk melakukan generalisasi, meskipun mungkin diterapkan oleh orang lain dan di tempat lain yang konteksnya mirip. Permasalahan yang diteliti dalam PTK adalah kasus-kasus spesifik atau kasus-kasus tertentu dalam pembelajaran yang sifatnya nyata dan terjangkau oleh guru yang hasilnya tidak perlu dimanipulasi atau direkayasa sesuai kebutuhan, kepentingan dan tercapainya tujuan penelitian. Karena pada dasarnya PTK bertujuan untuk mengubah pembelajaran yang dilakukan di kelas menjadi lebih baik dan memenuhi harapan, bukan untuk membangun teori atau membuktikan hipotesis.

Secara singkat beberapa karakteristik penelitian tindakan kelas adalah :

Aspek Keterangan
Pelaksanaan Beberapa siklus (lebih dari satu kali)
Penekanan Proses
Prosedur baku Perencanaan, Pelaksanaan, Pengamatan, Refleksi
Tujuan penelitian Perbaikan rencana pembelajaran
Perlakuan terhadap instrumen Trianggulasi data
Kelas kontrol Tidak ada kelas kontrol

Tidak ada komentar:

Posting Komentar